March 14, 2022 | BPS Activities
PENGUMUMAN
Nomor: B-143/16712/SS.100/03/2022
TENTANG
REKRUTMEN CALON PETUGAS PENDATAAN LF SP2020 TAHUN 2022
Dalam rangka pelaksanaan lapangan Long Form SP2020 Tahun 2022, BPS Kota Palembang membutuhkan 293 orang petugas mitra. Oleh karena itu, BPS Kota Palembang membuka pendaftaran rekrutmen mitra dengan syarat sebagai berikut:
I. PERSYARATAN UMUM
a. Sehat jasmani dan rohani;
b. Disiplin dan berkomitmen;
c. Bisa bekerjasama dan berkoordinasi dengan Koseka, pegawai BPS, dan tokoh masyarakat (RT/RW/Lurah/Camat);
d. Mampu berkomunikasi dengan masyarakat;
e. Diutamakan bagi yang tidak berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau diutamakan tidak memiliki pekerjaan tetap yang mengikat agar dapat focus melaksanakan kegiatan sensus sesuai yang tertuang dalam kontrak kerja;
f. Pendidikan minimal SMA/Sederajat;
g. Diutamakan berusia 18 s.d. 50 tahun;
h. Diutamakan bagi yang memiliki, menguasai, dan menggunakan gadget/tablet/ smartphone Android;
i. Bersedia terikat kontrak kerja; dan
j. Bersedia mengikuti semua tahapan seleksi.
II. PERSYARATAN KHUSUS
a. Calon petugas Long Form Sensus Penduduk 2020 sudah teregistrasi dalam aplikasi Database SIMITRA BPS Kota Palembang
b. Diutamakan yang pernah mengikuti kegiatan BPS
c. Nama-nama Calon Petugas yang berhak mengikuti Rekrutmen Petugas ini adalah petugas yang dinilai mempunyai kinerja baik yang setelah dilakukan verifikasi dan penilaian.
III. TATA CARA PENDAFTARAN
a. Pengumuman lowongan formasi yang dibutuhkan dapat dilihat pada website: https://palembangkota.bps.go.id
b. Calon petugas Sensus Sampel mengisi biodata diri dan upload dokumen persyaratan melalui tautan https://mitra.bps.go.id ; batas akhir pendaftaran calon petugas adalah tanggal 18 Maret 2022 Pukul 12.00 WIB.
BPS-Statistics Indonesia
BADAN PUSAT STATISTIK KOTA PALEMBANG JL. PANGERAN ARIO KESUMA ABDUL ROHIM NO. 2 - PALEMBANG
E-mail:bps1671@bps.go.id Telp : 352184
Fax : 352184